Profil
YAYASAN AL KAUTSAR 561
Yayasan Alkautsar 561 Tasikmalaya berdiri sejak tahun 2010 dan resmi terdaftar di notaris pada tahun 2011, tepatnya 15 Maret 2011. Tepatnya berlokasikan di Desa Rajadatu, Kecamatan Cineam, Kabupaten Tasikmalaya Provinsi Jawa Barta.
Yayasan Al-Kautsar 561 didirikan oleh salah satu alumni ITB, Dosen Politeknik Negeri Bandung yakni Ibu Hj Tati Susilawati, M.T. Selaku ketua Yayasan Al-Kautsar 561. Beliau memiliki dedikasi dan semangat tinggi dalam mewujudkan peradaban Pendidikan mencetak generasi Hafidz, Cerdas & Mampu Berdaya Saing Global.
Yayasan Al Kautsar 561, tumbuh dan berkembang dalam penyelenggaraan yayasan sosial dan pendidikan yang berkualitas. Berdiri dengan landasan kepedulian terhadap daerah yang perlu peningkatan dalam ilmu agama, pendidikan yang rendah dan kurangnya sumber mata pencaharian masyarakat sekitar. Dari hal tersebut, tergeraklah untuk membuat sebuah Yayasan sosial dengan harapan terus berkembang hingga ke program pendidikan, pembangunan EduGroWisata, wisata pendidikan berbasis pertanian, peternakan dan perikanan..
Dimulai dari program santunan jompo, yatim dan dhuafa. Dana awal yayasan ini terkumpul dari bantuan sosial para alumni ITB yang meluas hingga ke masyarakat umum. Bantuan sosial tersebut berupa zakat, shodaqoh, zakat dan waqaf.
Yayasan Alkautsar 561 berdiri kokoh di atas tanah seluas lebih dari 25 hektar, dan masih terus akan berkembang, sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan, dengan harapan mencapai lebih dari 100 hektar dengan fasilitas yang sangat memadai.
Yayasan Al Kautsar 561 Memiliki Visi “Menjadi lembaga Pengelola Pendidikan dan Sosial Terbaik yang diakui dunia, amanah, berwawasan global, mandiri dan bermanfaat dalam upaya peningakatan kualitas pendidikan dan pemberdayaan ummat yang berbasis Al-qur’an dan As-Sunnah” .
Yayasan membuka pesantren untuk anak-anak sekitar desa tersebut, disekolahkan di sekolah negeri atau lembaga lain, karena yayasan AlKautsar 561 belum mempunyai lembaga pendidikan formal.
Yayasan Al Kautsar terus berinovasi melalui berbagai program, untuk memberikan manfaat yang seluas-luasnya bagi masyarakat. Beberapa program unggulan lainnya :
- Pendidikan yatim dan du’afa.
- Santunan yatim/jompo/dhu’afa.
- Green House, Pertanian.
- Perikanan.
- Produksi Makanan.
Yayasan terus berkembang dengan mendirikan Unit Pendidikan, Kuliyatul Madinah Islamiyah berdiri pada tahun 2015 dengan visi mencetak sarjana yang hafidz qur’an kemudian pada tahun 2017 Yayasan Al Kautsar mendirikan Unit Pendidikan tingkat menengah, yaitu SMP dan SMA dengan visi Mencetak Hafidz, Cerdas dan Mampu Memimpin. Brand nya dikenal dengan SMP – SMA QSBS Al Kautsar 561.
SMP – SMA QSBS memiliki beberapa program unggulan :
- Quranic Science Approach
- Project science
- Tahfizh Alquran
- Arabic and English
- Information Technology (disain, web programming, Game programming, Robotic, Animation, Internet of Things)
- Sosial & Nature Research, membiasakan santri untuk bisa meneliti, menulis dan mempresentasikan laporan ilmiah sejak dini.
- Leadership skills
- Enterpreneurship
QSBS yang semakin maju dan dikenal masyarakat diseluruh Indonesia, banyak prestasi yang diraih sepanjang dari berdiri sampai dengan sekarang. Berikut diantara prestasi-prestasinya :
- SMA :
- Medali Perak International Chemistry Olympiad (IChO) tingkat Internasional.
- Juara 1 Young Scientist Competition (Penelitian Ilmu Hayati) tingkat Nasional.
- Medali Perak Olimpiade Kedokteran tingkat Nasional.
- Medali Emas Olimpiade Sains Pra KSN-K Matematika tingkat Nasional.
- Medali Emas Advanced Pateron Olympiad (Matematika) tingkat Nasional
- Juara 3 LKTI Unpad tingkat Nasional.
- Juara 2 FLS2N (Film Pendek) tingkat Kabupaten.
- Juara 1 Lomba Esai AMI ITB 2023 tingkat Nasional.
- SMP :
- Juara 1 Karya Tulis Ilmiah Al-Muttaqin Students Challenge tingkat Nasional.
- Finalis Ajang Peneliti Belia (CYS Indonesia) tingkat Nasional.
- Peringkat 1 KSN Matematika (Puspresnas) tingkat Kabupaten.
- Medali Emas Olimpiade Bahasa Indoensia (Smart Student Id) tingkat Nasional.
- Finalis Emerald Education Center Bidang Matematika tingkat Nasional.
- Medali Perak Indonesia Computer Olympiad tingkat Nasional.
- Juara 1 Super Smart Competition (Al-Muttaqin Students Challenge) tingkat Nasional.
- Juara 1 Olimpiade Matematika (Al-Muttaqin Students Challenge) tingkat Nasional.
- Juara 1 Olimpiade IPS (Al-Muttaqin Students Challenge) tingkat Nasional.
- Juara 1 KSM Bidang IPA (Kemenag) tingkat Kabupaten.
- Juara 3 KSM Bidang IPS (Kemenag) tingkat Kabupaten.
- Peringkat 5 KSM Bidang Matematika (Kemenag) tingkat Kabupaten dan banyak prestasi lainnya.
Yayasan juga memiliki rencana pengembangan jangka Panjang yaitu :
- Pendirian SMK yang mempelajari dan mempraktekan ilmu bisnis dengan target meluluskan santri yang mampu berenterpreneur
- Quranic Science University, dengan tujuan meluluskan ilmuan dan teknolog yang memahami alquran dan mengembalikan kejayaan islam dalam bidang ilmu pengetehuan
- Perluasan area Pertanian, Kebun pisang, Kebun kayu, Sawah .
- Rumah sakit untuk kalangan pesantren dan masyarakat sekitar.
- Perluasan tanah hingga 100 hektar untuk pembangunan pertanian, perternakan, perikanan dll.
Demikianlah yayasan Al-Kautsar 561 dengan segenap program-program unggulannya dalam rangka berkhidmat kepada umat sebagai bentuk cinta terhadap sesama. Yayasan ini adalah peluang bagi umat untuk berbagi ilmu, ide, gagasan, informasi, dan para dermawan yang ingin berinvestasi akhirat melaui zakat, shodaqoh, infaq maupun waqaf.
Akhirnya, Yayasan Al-Kautsar 561 mengetuk hati kaum muslimin dunia untuk bergabung mendukung program-program yayasan ini, sehingga bersama kita bisa melangkah meraih ridho Allah swt.
Jayalah Negeriku. Jayalah Indonesia-ku.
Menebar kebaikan menuju keberkahan bersama Al-Kautsar 561